-->

10 Langkah Mudah Register dan Order Domain di Niagahoster



Domain, pengguna Internet tentunya sudah tidak asing dengan istilah tersebut. Namun jika belum tahu apa itu Domain, secara garis besarnya disebut alamat URL.
Contohnya blog Saya ini, memakai nama Domain sebagai alamat URL nya yaitu mangdokay.com.

Domain sendiri memiliki beberapa jenis dalam pembagiannya, diantaranya:

TLD (Top Level Domain),
domain jenis ini merupakan nama akhiran yang umum dipakai di seluruh dunia seperti .COM, .NET, .ORG, .INFO dan lain-lain.

ccTLD (Country Code Top Level Domain),
merupakan top level domain juga yang dikeluarkan oleh masing-masing Negara, contohnya akhiran .ID yang diperuntukkan khusus untuk Indonesia.

Itu saja penjelasan umumnya, karena sebenarnya Saya tidak akan membahas lebih jauh dan spesifik mengenai Domain, tetapi Saya akan berbagi tutorial cara menyewa atau membeli Domain khususnya Domain yang umum dipakai dan dikenal yaitu Domain TLD.

Dimana kita dapat membeli nama Domain?
Banyak perusahaan-perusahaan Hosting baik dari luar negeri maupun lokal yang menyediakan pembelian nama Domain. Saya sendiri melakukan pembelian nama Domain ini lewat salah satu perusahaan Hosting Indonesia yang dikenal banyak oleh kalangan pengguna Internet yaitu NiagaHoster.

Bagaimanakah cara membelinya?
Mudah, ada beberapa metode pembelian dan pembayaran nama Domain yang bisa dilakukan di perusahaan Hosting ini. Saya sendiri melakukannya lewat transfer ATM. Berikut tutorialnya:

1. Buka browser Chrome Anda jika menggunakan ponsel Android, dan kunjungi NiagaHoster, Order Domain

2. Masukkan calon nama Domain, untuk memilih ekstensi tinggal sentuh atau tik saja pada .COM jika ingin menggunakan ekstensi lain, lalu klik tombol "Cari".
Temukan Nama Domain

3. Jika nama domain tersedia, maka akan tertera juga harganya dan silahkan klik "Selanjutnya",
Domain Tersedia

4. Setelah itu akan dibawa ke halaman "Memilih Hosting" jika ingin sekaligus menggunakan layanan Hostingnya. Tapi jika hanya membeli nama Domain saja, tinggal pilih "Order Tanpa Hosting,
Order Tanpa Hosting

5. Jika pengguna atau member baru Niagahoster, silahkan pilih "Selanjutnya,
Daftar Member Baru

6. Masukkan data-data pada form pendaftaran seperti: Email, Password, Nama lengkap, Alamat, Kota, Kode pos, Nomer telepon. Setelah itu pilih metode pembayarannya, MD sendiri memakai metode pembayaran melaui "Transfer Bank via BNI, BRI, BCA,
Pembayaran Domain

7. Jika ingin mendapatkan harga promo, silahkan masukkan kode a-okyrianto lalu pilih "Terapkan". Dan terakhir pilih "Checkout Sekarang,
Checkout Pembayaran Domain

8. Nama Domain sudah selesai, untuk mengaktifkan Nama Domain tersebut, silahkan pilih dan lakukan pembayaran seperti petunjuk gambar di bawah ini untuk memulainya,
Cara Konfirmasi

9. Akan terbuka halaman yang berisi beberapa No. Rekening Niagahoster atas nama PT.WEB MEDIA TECHNOLOGY INDONESIA,
harap catat no. Rekening tersebut sesuai pilihan Anda, dan catat juga nomer tagihannya yang Saya lingkari, nomer tagihan tersebut nantinya berfungsi untuk menkonfirmasi ke pihak Niagahoster,
Rekening Niagahoster

10. Setelah Anda melakukan pembayaran baik via Bank langsung maupun melalui mesin ATM, silahkan konfirmasi pembayaran Anda ke Niagahoster, caranya bisa lihat petunjuk seperti gambar di bawah ini,
Cara Konfirmasi Pembayaran

Terakhir, silahkan buka secara update Email Anda jika memakai format pembayaran melalui Email. Karena Niagahoster akan memberitahukan bahwa Nama Domain Anda sudah aktif dan siap diparkirkan untuk Blog Anda.

Ingat,, jika Anda melakukan pembayaran melalui mesin ATM agar sertakan Struk, dan foto Struk tersebut untuk disertakan di pengisian Email sebagai bukti pembayaran.

Demikian yang dapat Saya jelaskan cara membeli atau order Domain di NiagaHoster.

Semoga dapat membantu dan bermanfa'at.

Terima kasih.

0 Response to "10 Langkah Mudah Register dan Order Domain di Niagahoster"

Post a Comment

Isi Komentar sepenuhnya adalah Tanggung Jawab Komentator yang dinaungi oleh payung hukum dalam UU ITE.
Berkomentarlah yang baik dan sopan serta tidak keluar dari topik yang dibicarakan!

wa